Kamis, September 19, 2024
BerandaTak BerkategoriDukung BUMDes Desa Batu Cermin, Binus Gelar Pelatihan Kewirausahaan

Dukung BUMDes Desa Batu Cermin, Binus Gelar Pelatihan Kewirausahaan

Kepala Desa Batu Cermin dan Tim Binus Pose bersama usai kegiatan (Foto: Rafika)

Laporan : Rafika

Labuan Bajo : Infomabar- Universitas Bina Nusantara (Binus) Jakarta mendukung BUMDes ( Badan Usaha Milik Desa) dan UMKM ( Usaha Mikro Kecil dan Menengah) desa Batu Cermin Kecamatan Komodo Kabupaten Manggarai Barat NTT dengan menggelar pelatihan penguatan desa binaan Binus melalui strategi paradiplomasi dan data tata kelola geospasial yang berlangsung di Aula desa Batu Cermin, Kamis (25/7/2024).

Ketua Proyek Inisiatif Binus Jakarta Lili Yuliady menjelaskan, pelatihan ini terlaksana atas kerjasama Binus, Bapenas dan Badan Informasi Geospasial.

“Kami telah menggelar pelatihan bersama puluhan pelaku UMKM di lingkungan desa Baru cermin selama tiga hari sejak 23 hingga 25 Juli,” terang Lili.

Dijelaskannya, pelatihan ini dimulai dengan Pengumpulan data di Desa Batu Cermin dengan tujuan, pertama;
Secara khusus untuk mengidentifikasi dan memetakan isu, permasalahan, dan potensi daerah terutama desa wisata binaan BINUS untuk sektor pariwisata.
Kedua ; untuk mengumpulkan data dan informasi terkait progress, kendala, hambatan, dan potensi yang dimiliki pemerintah daerah dalam melaksanakan untuk menjadi masukan bagi pengembangan rekomendasi.
Ketiga ; Melatih Bumdes dan UMKM di desa supaya bisa berdaya saing internasional dalam rangka menyiapkan desa wisata sebagai bagian dari rencana nasional One Village One Product (OVOP), terang Lili Yuliadi

Ia pun berharap, BUMDes dan UMKM desa Batu Cermin bisa terus maju dan berdaya saing internasional.Kami sangat yakin BUMDes binaan kami bisa berdaya saing karna selama tiga hari pelatihan tim Binus yang terdiri dari Dosen dan mahasiswa telah membangkitkan semangat dan memberi pendampingan untuk mereka.

Ia juga menerangkan, Pihaknya telah memberikan pelatihan kepada peserta dengan membuat berbagai produk wisata mulai dari homestay dan hospitality, trasportasi dan logistik, budaya lokal dan attraksi sajian dari sanggar seni Desa Batu Cermin, pemandu wisata dan produk khas UMKM seperti oleh oleh yang bisa dibeli oleh para wisatawan dari dalam maupun luar negeri.

Kepala Desa Batu Cermin Marianus Yono Jehanu menyampaikan terimakasih kepada pihak Binus yang telah memberikan pelatihan kepada warganya.

“Terimakasih Doktor Lili dan rombongan Binus atas kerja samanya, ” Ucap Yono.

Editor : Hans*

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments