Kamis, September 19, 2024
BerandaBerita Terkini6.014 Personil Polri, Siap Amankan Pelaksanaan PILKADA di Wilayah NTT

6.014 Personil Polri, Siap Amankan Pelaksanaan PILKADA di Wilayah NTT

Laporan: Sebinus Abel dan Adriyanto Rusman

Labuan Bajo, InfoMabar,- Sebanyak 6.014 personil Polri dari Polda NTT dan Polres dalam wilayah hukum Polda NTT, siap diterjunkan untuk melakukan pengamanan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah di seluruh wilayah NTT, baik untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, maupun untuk pemilihan Wali Kota-Wakil Wali Kota dan Bpati-Wakil Bupati.

Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Turangga tahun 2024 di Polres Manggarai Barat. (Foto : Bion)
Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Turangga tahun 2024 di Polres Manggarai Barat. (Foto : Bion)

Demikian penjelasan yang disampaikan Kapolda NTT, Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga, dalam amanat tertulisnya yang dibacakan Kapolres Manggarai Barat, AKBP. Christian Kadang, pada pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Turangga tahun 2024 yang berlangsung di halaman kantor Polres Manggarai Barat, Senin (26/08/2024).

“Pelaksanaan operasi ini melibatkan  6.014 personel Polda NTT dan polres jajaran Polda NTT,” jelas Irjen Daniel.

Selain itu, lanjutnya, juga akan diterjunakn 486 personil brimob Polda NTT,; serta 28.876 personel linmas untuk mengamankan Sebanyak 9.714 TPS yang tersebar di 21 kabupaten dan 1 kota di provinsi NTT.

Kepada seluruh pimpinan satker, Irjen Daniel berpesan untuk terus meningkatkan kemampuan personel serta memberikan kelengkapan perorangan dalam menghadapi berbagai potensi ancaman yang terjadi pada Pilkada 2024  serta memungkinkan terjadinya situasi kontinjensi,  agar seluruh personel polri  tetap menjaga netralitas dengan tidak berpihak kepada kelompok tertentu,dalam  memberikan pelayanan dan tindakan kepolisian lainnya  selama berlangsungnya tahapan tahapan pilkada sebaik baiknya. Ciptakan kamtibmas yang kondusif agar dapat memberikan rasa aman kepada para penyelenggara dan peserta Pilkada 2024  serta menjamin masyarakat  dapat menggunakan hak pilihnya  sesuai dengan hati nuraninya.

Ada beberapa pesan yang disampaikan Kapolda NTT Irjen Daniel dalam menghadapi Pilkada 2024 yaitu : Pertama, Siapkan fisik dan mental yang dilandasi komitmen moral dan disiplin  kerja yang tinggi dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat sehingga dapat menampilkan  jati diri polri sebagai sosok penolong, sahabat, pelayanan masyarakat serta penegak hukum yang jujur, benar, adil, transparan dan akuntabel;

Kedua, Petakan setiap kerawanan  pada setiap tahapan Pilkada serta lakukan deteksi dini dengan mengoptimalkan  fungsi intelijen didukung Bhabinkamtibmas, untuk mengetahui dinamika dan fenomena yang berkembang dimasyarakat sehingga  setiap masalah yang berpotensi menganggu jalannya Pilkada, dapat diatasi  sedini mungkin  dan tidak menimbulkan dampak yang lebih luas.

Ketiga, Implementasikan Asta Siap secara maksimal di masing masing kesatuan  sehingga pengamanan pilkada 2024 dapat benar benar  dilaksanakan secara optimal.; Keempat, Per Kokoh kerjasama yang harmonis  dengan seluruh penyelenggara pilkada, unsur TNT dan segenap komponen masyarakat, guna mewujudkan sinergi yang proaktif dalam rangka pengamanan Pilkada 2024

Kelima, bagi segenap anggota polri jaga komitmen dan  netralitas, serta tidak terlibat dalam kegiatan politik praktis dalam penyelenggaraan pilkada 2024 , yang dapat menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap polisi;  dan yang Keenam, Tingkatkan kewaspadaan terhadap potensi ancaman terorisme yang memanfaatkan momen pilkada 2024 , khususnya wilayah yang memiliki kerawanan serta potensi yang dijadikan target oleh pelaku.

Ketujuh, lakukan penegakan hukum terhadap pelanggaran tindak pidana pilkada secara terpadu melalui sentra Gakkumdu ; Kedelapan,  berikan  arahan dan petunjuk yang jelas  kepada anggota sebelum bertugas serta pedoman aturan sesuai dengan SOP  yang berlaku untuk menghindari keraguan dan kesalahan prosedur dalam setiap pelaksanaan tugas; Kesembilan, Siapkan rencana pengamanan yang kontinjensi serta latihan kepada seluruh personel  sehingga mampu menghadapi eskalasi ancaman yang mengarah pada situasi yang kontinjensi : dan

Kesepuluh, Lakukan pengawasan dan pengendalian secara melekat terhadap pelaksanaan operasi dan kinerja anggota  untuk meminimalisasi terjadinya penyimpangan  dalam pelaksanaan tugas di lapangan.

“Marilah kita jadikan apel gelar pasukan ini  untuk menyatukan tekad dan komitmen, dalam rangka mengawal dan mengamankan serta mensukseskan Pilkada  serentak tahun 2024  di Provinsi NTT. ” Harap Kapolda NTT Irjen  Daniel.

Turut hadir dalam apel gelar pasukan  tersebut antara lain Sekretaris Daerah kabupaten Manggarai barat Drs. Fransiskus S. Sodo, Kepala Kejaksaan Negeri Manggarai Barat  Sarta, S. H, Danlanal Labuan Bajo  Letkol Laut Alun Kurnianto,  Ketua KPUD Mabar, Ferdiano  S. Parman, Ketua Bawaslu Manggarai Barat  Maria Magdalena S. Seriang bersama undangan lainya.***

Editor : Ferdy Jemaun.*

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments